"Karena Cerita adalah bagian dari kehidupan, begitu juga waktu merupakan bagian dari kehidupan yang tidak bisa di ulang. Jadi Hargai waktu mu dan tulis ceritamu"

Kuliner indonesia umum yang enak dan mudah ditemukan


Nasi goreng


Siapa yang tidak kenal dengan menu yang satu ini, Nasi goreng adalah salah satu makanan favorite di indonesia selain rasanya yang enak dan cara pembuatan yang mudah sangat menjadi pilihan di kalangan masyarakat umum. Mulai dari pedagang kaki lima sampai dengan restoran dan hotel bintang lima pun menghadirkan menu ini dalam buku menunya. Nasi goreng terbuat dari olahan nasi yg digoreng dengan minyak atau blue band kemudian dicampur dengan bumbu rempah-rempah. Umumnya bumbu nasi goreng terbuat dari bawang, cabe merah, cabe rawit, garam, tomat dan penyedap rasa. Namun nasi goreng kurang lengkap rasanya jika di hidangkan tanpa telor dan kerupuk.

:D




 Bakso


Iya menu satu ini biasanya sangat enak disantap saat dalam keadaan dingin, tak heran jika musim hujan tiba tukang bakso akan kebanjiran pengunjung. Makanan yang terbuat dari daging dan kuah ini memang sangat terkenal di indonesia khususnya bakso malang yg terkenal dengan rasanya yang lezat. Bukan hanya daging sapi/kambing yang bisa dibuat bakso namun daging ayam dan daging ikan pun bisa diolah menjadi bakso.  Sama halnya dengan nasi goreng, bakso juga menjadi pilihan untuk semua kalangan mulai dari pedagang kaki lima yg menjual juga ada di menu restoran ataupun hotel bintang lima. Semangkok bakso umumnya terdiri dari bakso, kuah, bihun, seledri, bawang goreng, tahu, mie kuning, dan penyedap rasa. Berbagai macam bakso yang di jual di pasaran dan namanya pun unik-unik misal nya saja: bakso tennis, bakso urat, bakso mawar, bakso kasar, bakso halus, bakso malang, bakso ikan, dsb.

Mie


Yups, Entah dari mana asal kata mie ini, begitu banyak mie yang berada di indonesia sebut saja mie ayam, mie yang paling terkenal di antara mie-mie yang lain. Tentu saja di setiap daerah mempunyai kuliner khas tersendiri misalnya saja mie aceh dari aceh, mie titi dari makassar, mie atep belitung dsb. Makanan yang terbuat dari tepung ini adalah makanan favorite orang indonesia apa lagi mie instan yang banyak di jual di di mini market dan super market.

Soto


Nah ini dia loh makanan yang menurut sophie enak, berkuah dan seger. Berbagai macam soto yang berada di indonesia misalnya saja : soto lamongan, soto madura, soto betawi, dan soto-soto yang lain. Makanan yang satu ini memang tidak asing di dengar lagi, rasanya juga sangat enak. Soto biasanya di bubuhi dengan daging ayam, daging sapi atau babat :D
Kuahnya yang kental apa lagi soto madura atau soto lamongan yang di campur dengan koya dan jeruk nipis. Nah, jangan tanya sophie suka yang mana pastinya soto madura dong J wanna?


Nasi Bebek


Eitss bukan nasinya bebek ya, tapi nasi yang lauknya adalah bebek. Yapps begitu banyak bebek yang berjejer di pasaran, mulai dari bebek pedas, bebek nikmat, bebek sinjay, bebek empuk dsb. Tapi selama sophie kuliner bebek, bebek terenak memang bebek madura sih :D makanan yang satu ini biasanya di suguhkan dengan sambal pencit/mangga muda, ada juga sambal terasi, dan sambal kedongdong. Sophie suka banget momen makan bebek pedes 

Share:

1 komentar:

Kritik dan saran sangat membantu

All about this Blog

I want to share about destination, story of my life, articel, tips, kuliner, korean, and many more.. i hope can help you with my blog :)

Postingan Populer

Label

Recent Posts

About Sophie

  • I was born and live in Jakarta, Indonesia.
  • who like traveling,watching movie or drama, writing and many more.
  • I ever been live in Madura and working as Guide.
  • Interest about Tips, Cullinary, Traveling, Make up, fashion and Korean language

Gallery

Contact Person

Any Question or wanna give information about trveling, Tips etc you can DM me!! enjoy your day ^^.